Headlines

Laris Manis, Paving Block Buatan Warga Binaan Rutan Kelas I Medan Kembali Terjual



(TO // Medan) - Paving Block Karya Warga Binaan Rutan Kelas I Medan Kanwil Kemenkumham Sumut kembali laris terjual sebanyak 9000 biji. Sabtu (19/10).


Hari ini melalui petugas seksi bimbingan kegiatan kerja (Bimker) Rutan Kelas I Medan, Bagiantaras, mengantar paving blok pesanan Politeknik Kesehatan Medan (Poltekkes) sebanyak 9000 biji.


Pembuatan paving blok ini merupakan salah satu jenis pelatihan kemandirian yang ada di Rutan Kelas I Medan, yang dikerjakan oleh warga binaan yang mengikuti pelatihan dibawah bimbingan petugas seksi bimbingan kegiatan kerja Rutan I Medan.


Harapan kedepannya mudah-mudahan kualitas paving blok kita bisa ditingkatkan lagi, supaya hasil produksi warga binaan dapat lebih dikenal dan diminati oleh masyarakat agar bisa lebih banyak lagi yang membeli paving blok kita. Ungkap Bagiantaras.


Buat sahabat ragusta yang ingin membeli paving blok tersebut bisa langsung direct message (dm) melalui akun Instagram ini. (ril/rd)

Targetoperasi.com Copyright © 2017

Gambar tema oleh Bim. Diberdayakan oleh Blogger.