Headlines

Rutan Kelas I Medan Digoyang Pemda Deliserdang




(TO - Medan) - Rutan Kelas Medan digoyang Pemda Deli Serdang. "Galeri produk wargabinaan kita hampir roboh karena diborong teman - teman dari dinas ketenagakerjaan Deli Serdang dan BLK Deliserdang", ujar Karutan, Kamis (23/6/2023).


Rutan Kelas I Medan dan Disnaker Deliserdang sendiri telah melakukan penandatangan MOU dalam pelatihan keterampilan kerja wargabinaan yang bersertifikat.

Berkat kerjasama ini Rutan Kelas I Medan mampu membentuk wargabinaan yang berketerampilan di bidang menjahit pakaian dan membuat sepatu. Ini merupakan hasil kerjasama yang baik antara Rutan Medan dan pemerintah kabupaten Deli Serdang.

Pada kesempatan kali ini kepala BLK Deliserdang sangat mengapresiasi hasil karya wargabinaan yang sangat luar biasa, termasuk hasil penjualan bulan Maret hingga Juni yang mencapai 500 pasang.

Sementara itu mewakili dinas ketenagakerjaan Deliserdang, sekretaris Disnaker Deliserdang juga mengapresiasi tim Rutan Medan yang terus berkarya dan menginspirasi.

Harapannya kegiatan ini terus melahirkan wargabinaan yang berkarya dan memiliki keterampilan sehingga siap kembali ke tengah tengah masyarakat dan mampu memulihkan ekonomi keluarga.

(ril/rd)

Targetoperasi.com Copyright © 2017

Gambar tema oleh Bim. Diberdayakan oleh Blogger.