Headlines

Keluarga Pelantikan Anggota Dewan Siak Kecewa Karena Dilarang Masuk, Alasan Ruangan Penuh


(TO - Siak Sri Indrapura) - Kekecewaan mendalam dirasakan keluarga bahkan orangtua Anggota DPRD Kabupaten Siak periode 2019 - 2024. Pasalnya keluarga yang ingin menyaksikan momen bahagia itu tidak dapat masuk ke dalam ruangan paripurna saat pelatikan anggota dewan, Senin (16/9/2019).

Dari Pantauan targetoperasi.com, pintu ruang pelaksanaan Paripurna dan Pelantikan Dewan itu dijaga ketat oleh aparat kepolisian. 
 
Setiap tamu yang datang dan ingin masuk selalu dicegat, dengan alasan karena ruangan tersebut sudah penuh dan tidak ada bangku lagi.

Selain orangtua dewan, tamu undangan VIP lainnya dari sejumlah Perusahaan, beberapa Camat juga dicegat tidak bisa masuk dalam ruangan meskipun sudah menunjukan undangan khusus. Alasannya tetap masih sama karena ruangan sudah penuh dan tidak ada bangku untuk duduk.

"Kalau memang tidak bisa masuk, kenapa kami di kasih undangan VIP. Lebih baik tidak usah ke sini", kata orangtua dari salah seorang anggota dewan yang akan dilantik oleh Pengadilan Negeri Kabupaten Siak dengan rasa iba dan pergi dari pintu ruangan pelantikan tersebut.

Kasubag Humas Protokoler DPRD Kabupaten Siak, Indra Agus Setiadi selaku pihak panitia penyelenggara acara pelantikan sebelumnya pernah mengatakan kondisi ruangan yang hanya dapat diisi oleh 300 undangan. 

Untuk keluarga Dewan yang dilantik saja, ruangan itu sudah penuh sehingga rekan media juga tidak disarankan untuk masuk dan meliput acara sakral sekali 5 tahun tersebut.

Dia juga menjanjikan akan menyediakan ruangan khusus untuk rekan-rekan media lengkap dengan televisi yang menayangkan pelaksanaan paripurna dan pelantikan dewan secara live. Nyatanya, ruangan tersebut kosong tanpa kursi dan televisi yang dijanjikan.

Hingga berita ini dirilis, Indra selaku Pantia penyelenggara pelantikan Dewan Kab. Siak ini belum dapat dikonfirmasi Nomor telepon yang biasa dihubungi sedang dalam keadaan tidak aktif. 

(Fendi)

Targetoperasi.com Copyright © 2017

Gambar tema oleh Bim. Diberdayakan oleh Blogger.