Sambut Idul Adha 1438 H, Lapas Kelas 1 Medan Sembelih 5 Ekor Sapi
targetoperasi.com - Dalam menyambut Idul Adha 1438 H, Warga Binaan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas 1 Medan menyembelih 5 ekor sapi diantaranya dari Gubernur Sumut melalui Gerakan Sumut Berqurban, Sabtu (2/9/2017).
Kepala Lapas Kelas 1 Medan, Asep Syarifuddin menjelaskan, penyembelihan hewan qurban inisiatif dari warga binaan yang setiap tahun dilaksanakan.
"Saya bersyukur tahun ini yang berkurban 4 ekor sapi ditambah sumbangan bapak Gubernur Sumut berupa 1 ekor, dan sangat bermanfaat untuk warga binaan. Semua daging kurban ini dimasak oleh warga dan di distribusikan kepada seluruh Lapas Kelas 1 yang berjumlah 3270 orang", ucapnya.
Kalapas menambahkan, "Semua dibagi secara merata. Bahkan sehari sebelum pelaksanaan sholat Idul Adha warga binaan mendapatkan pembagian daging siap saji berbentuk rendang sebanyak 300 Kg sedekah dari keluarga warga binaan", ujarnya.
Sementara itu, Muharram Hamdani dari manajemen Aksi Cepat Tanggap (ACT), lembaga kemanusiaan yang bekerjasama dengan Pemprov Sumut menjelaskan, dalam pendistribusian hewan kurban melalui Gerakan Sumut Berkurban sangat positif.
"Sumut memiliki potensi umat Islam yang besar untuk digerakan dalam gerakan kurban", katanya, seraya berharap, di tahun mendatang Pemprov dan Kabupaten/Kota dapat melanjutkan kerjasama pendistribusian ke sasaran yang tepat seperti di lapas-lapas dan panti asuhan maupun masyarakat ekonomi lemah. (Red)
- Website
- Facebook Comments
Chanel YouTube
Iklan
Hubungi Kami
Terpopuler
-
(TO - Medan) - Hendra DS terpilih secara aklamasi dalam Musyawarah Besar Ikatan Alumni Sekolah Tinggi Ilmu Komunikasi Pembangunan (STIKP) Me...
-
target operasi.com - PT Metro Global Service beralamat di Jalan Sei Sirah No.4/32, Medan, yang bergerak dalam bidang Telekomukasi, Diduga...
-
(TO - Laguboti) - Terbitnya SK Pengangkatan Pimpinan Baru di Panti Karya Ephata HKBP Desa Sintong Marnipi kec. Laguboti, Kab. Toba, Sumater...
-
(TO - Medan) - Sabtu (26/9/2020), Personil Polsek Medan Baru melakukan pemasangan Baliho Maklumat Kepala Kepolisian Republik Indonesia tenta...
-
target operasi.com - Warga Jalan Emas tepatnya di samping Yanglim Plaza, Kelurahan Rame Dua, Kecamatan Medan Area Mendadak heboh. Pasaln...
-
targetoperasi.com - Kejadian tragis terjadi di SPBU 14.250.160 yang berada di Desa Pagar Merbau III , Kecamatan Lubuk Pakam. Risnawati b...
-
(TO - Sukabumi) - Upacara penutupan pendidikan, pelantikan dan pengambilan Sumpah Perwira bagi lulusan Sekolah Inspektur Polisi (SIP) Angk...
-
targetoperasi.com - Resahkan masyarakat dan ganggu aktivitas pedagang di sekitaran Kampus, Polsek Medan Kota amankan enam orang mahasiswa...
-
target operasi.com - Kegiatan pelaksanaan acara Syukuran dalam rangka HUT ke 68 Kavaleri TNI AD yang dipimpin oleh Staf Ahli Pangdam I/B...
-
DR.Anang Iskandar, SIK, SH, MH Dosen Tri Sakti / Ka. BNN 2012-2015 / Kabareskrim 2015-2016 target operasi.com - UU No. 35 Tahun 2009 ...