Kapolrestabes Medan Pimpin Sertijab 3 Kapolsek dan Kasat Lantas
targetoperasi.com - Kapolrestabes Medan Kombes Pol Sandi Nugroho, SIK,SH,MHum memimpin serah terima jabatan (sertijab) 3 Kapolsek dan Kasat Lantas Polrestabes Medan, Jumat (29/9/2017) pagi di Halaman Mapolrestabes Medan.
Jabatan Kasat Lantas Polrestabes Medan diserah terimakan dari AKBP Indra Warman diangkat sebagai Kasubbag Dikyasa Dit Lantas Poldasu, sementara Kasat Lantas Polrestabes Medan dijabat AKBP Mhd. Saleh, SIK,MH yang sebelumnya bertugas di Direktorat Reskrimum Poldasu.
Kapolsek Medan Baru dari Kompol H. Hendra Trijulianto, SH,SIK yang menjadi Waka Polres Simalungun kepada Kompol Victor Ziliwu, SIK, SH, MH yang menyerahkan jabatan Kapolsek Medan Barat kepada Kompol Revi Nurvelani, SH, SIK.
Sedangkan Kapolsek Patumbak dari Kompol Afdhal Junaidi, SH,SiK yang pindah ke Biro SDM Poldasu dijabat Kompol H. Yasir Ahmadi, SIK, MH matan Kapolsek Medan Labuhan Polres Pelabuhan Belawan.
Kehadiran Kasat Lantas baru AKBP M Saleh, SIK, MH diharapkan membawa warna baru suasana Kamseltibcar lantas di Kota Medan. Apa yang telah dilakukan oleh AKBP Indra Warman dalam upaya penertiban dan rekayasa lalu lintas jalan di kota Medan dapat diteruskan dengan melakukan inovasi baru, sesuai harapan Kapoldasu Irjen Pol Drs Paulus Waterpaw.
"Agar simpul-simpul kemacetan dibeberapa titik persimpangan kota Medan dapat di uraikan dan di tertibkan", ujar Kapolrestabes Medan.
Sandi Nugroho menegaskan, seraya menambahkan Pejabat utama Polrestabes Medan dan Kapolsek jajaran serta seluruh personel diperintahkan untuk bekerja dengan baik sesuai fungsi dan perannya masing-masing.
Sebab nantinya pimpinan akan menilai kinerja Polri dari prestasi kerja ditengah masyarakat.
Lebih lanjut dikatakannya, kepada para mantan Kasat dan Kapolsek diucapkan terimakasih atas dedikasi dan pengabdiannya selama ini, sehingga pelaksanaan tugas berjalan dengan baik dan membuahkan prestasi.
Kepada pejabat baru diperintahkan untuk segera beradaptasi dengan situasi Kamtibmas di wilayah hukumnya. Seterusnya melakukan upaya pembinaan dan operasional tugas kepada Personel Polsek, untuk bekerja optimal memberikan pelayanan terbaik kepada Masyarakat.
“Dibalik keberhasilan tugas seorang suami, ada sosok istri wanita yang selalu memberikan dukungan moril untuk sukses dan tetap semangat dalam melaksanakan tugas”, tutur Sandi Nugroho.
Pantauan dilapangan, usai Sertijab dilanjutkan dengan acara pisah sambut. Kegiatan diisi dengan penyerahan cendramata dan pemberian piagam penghargaan kepada Personel Berprestasi dalam pelaksanaan tugas melakukan tindakan tegas terahadap pelaku Begal yang terjadi belum lama ini.
Adapun personel yang berprestasi menerima piagam penghargaan diantaranya : Waka Polrestabes Medan AKBP Tatan Dirsan Atmaja, SIK, Kasat Reskrim AKBP Febriansyah, SIK, Waka Sat Reskrim Kompol Ronni Bonic, SIK, SH, MH dan Kapolsek Medan Kota Kompol Martuasah Tobing, SIK.
Pisah sambut berlangsung penuh keakraban dan kekeluargaan. Terlihat Kapolrestabes Medan, Wakapolrestabes, Para Kabag, Kasat dan Kapolsek jajaran, berjoget bersama diiringi alunan merdu suara Ketua Bhayangkari Ny. Elly Sandi Nugroho dan Wakilnya Nyonya Cut Dirjan Atmaja. (red)
- Website
- Facebook Comments
LBH BUSUR JUSTICE
Chanel YouTube
Iklan
Hubungi Kami
Terpopuler
-
(TO - Medan) - Hendra DS terpilih secara aklamasi dalam Musyawarah Besar Ikatan Alumni Sekolah Tinggi Ilmu Komunikasi Pembangunan (STIKP) Me...
-
target operasi.com - PT Metro Global Service beralamat di Jalan Sei Sirah No.4/32, Medan, yang bergerak dalam bidang Telekomukasi, Diduga...
-
(TO - Laguboti) - Terbitnya SK Pengangkatan Pimpinan Baru di Panti Karya Ephata HKBP Desa Sintong Marnipi kec. Laguboti, Kab. Toba, Sumater...
-
(TO - Medan) - Sabtu (26/9/2020), Personil Polsek Medan Baru melakukan pemasangan Baliho Maklumat Kepala Kepolisian Republik Indonesia tenta...
-
target operasi.com - Warga Jalan Emas tepatnya di samping Yanglim Plaza, Kelurahan Rame Dua, Kecamatan Medan Area Mendadak heboh. Pasaln...
-
targetoperasi.com - Kejadian tragis terjadi di SPBU 14.250.160 yang berada di Desa Pagar Merbau III , Kecamatan Lubuk Pakam. Risnawati b...
-
(TO - Sukabumi) - Upacara penutupan pendidikan, pelantikan dan pengambilan Sumpah Perwira bagi lulusan Sekolah Inspektur Polisi (SIP) Angk...
-
targetoperasi.com - Resahkan masyarakat dan ganggu aktivitas pedagang di sekitaran Kampus, Polsek Medan Kota amankan enam orang mahasiswa...
-
target operasi.com - Kegiatan pelaksanaan acara Syukuran dalam rangka HUT ke 68 Kavaleri TNI AD yang dipimpin oleh Staf Ahli Pangdam I/B...
-
DR.Anang Iskandar, SIK, SH, MH Dosen Tri Sakti / Ka. BNN 2012-2015 / Kabareskrim 2015-2016 target operasi.com - UU No. 35 Tahun 2009 ...