targetoperasi.com - Dua kapal penyelundup, KM Sahabat Jaya I dan KM Harapan Tujuh ditangkap secara terpisah di perairan Aceh Tamiang, Nanggroe Aceh Darussallam (NAD), Jumat (19/5).
Dua kapal berbendera Indonesia ini ditangkap karena menyelundupkan 1231 batang bibit kurma, 80 batang bibit kurma, 5,35 ton beras dan 61 kotak makanan anjing berasal dari Thailand. Penangkapan kedua kapal penyelundup itu dalam operasi Laut Jaring Sriwijaya. Alhasil, selama operasi berlangsung, Patroli Laut Bea Cukai 30002 menangkap KM Sahabat Jaya I, dengan muatan 1.231 batang bibit pohon kurma dengan nahkoda, D dan 2 ABK, Sam serta Ra.
Dalam waktu bersamaan, petugas juga menangkap KM Harapan Tujuh dengan muatan 80 Batang pohon kurma, 5.35 ton beras dan 61 kotak dan makanan anjing dengan nahkoda M dan 4 ABK, Z, Rs, Sy dan S. Para proses penangkapan, kedua kapal yang sempat kabur dari pengejaran petugas langsung diboyong ke dermaga Bea Cukai Sumut di Belawan.
Kepala Kantor Bea Cukai Aceh melalui Komandan Patroli Satuan Tugas BC 30002, Maringan Simanihuruk, mengatakan, penangkapan kedua kapal adalah Operasi Jaringan Sriwijaya 2017 yang digelar seluruh Bea Cukai se-Indonesia. "Kedua kapal ini hasil operasi di perairan timur Pulau Sumatera. Keduanya kami tangkap di perairan Aceh Timur," ungkapnya.
Didampingi Wakil Komandan Kapal, Luthfi, kata Maringan, menjelaskan, kedua kapal diamankan karena tidak adanya dokumen kepabeanan atas muatan yang dibawa yang ditujukan dan masuk dalam wilayah kepada Kantor Pengawasan dan Pelayanan Bea dan Cukai (KPPBC) Kuala Langsa.
Pihaknya sudah memberikan peringatan, tapi belum diindahkan nakhoda kapal, dan memilih kabur saat dilakukan penangkapan. Kini para awak kapal akan menjalani proses hukum.
" Kedua nahkoda dijadikan tersangka karena diduga telah melakukan tindak pidana penyelundupan impor, melanggar Pasal 102 huruf a Undang-Undang Nomor 10 tahun 1995 sebagaimana telah diubah dengan Undang-Undang Nomor 17 tahun 2006 tentang Kepabeanan," sebut Maringan. (Int)
IDUL FITRI 1446 H
LBH BUSUR JUSTICE
Chanel YouTube
Iklan
Hubungi Kami
Terpopuler
-
(TO - Medan) - Hendra DS terpilih secara aklamasi dalam Musyawarah Besar Ikatan Alumni Sekolah Tinggi Ilmu Komunikasi Pembangunan (STIKP) Me...
-
target operasi.com - PT Metro Global Service beralamat di Jalan Sei Sirah No.4/32, Medan, yang bergerak dalam bidang Telekomukasi, Diduga...
-
(TO - Laguboti) - Terbitnya SK Pengangkatan Pimpinan Baru di Panti Karya Ephata HKBP Desa Sintong Marnipi kec. Laguboti, Kab. Toba, Sumater...
-
(TO - Medan) - Sabtu (26/9/2020), Personil Polsek Medan Baru melakukan pemasangan Baliho Maklumat Kepala Kepolisian Republik Indonesia tenta...
-
target operasi.com - Warga Jalan Emas tepatnya di samping Yanglim Plaza, Kelurahan Rame Dua, Kecamatan Medan Area Mendadak heboh. Pasaln...
-
targetoperasi.com - Kejadian tragis terjadi di SPBU 14.250.160 yang berada di Desa Pagar Merbau III , Kecamatan Lubuk Pakam. Risnawati b...
-
(TO - Sukabumi) - Upacara penutupan pendidikan, pelantikan dan pengambilan Sumpah Perwira bagi lulusan Sekolah Inspektur Polisi (SIP) Angk...
-
targetoperasi.com - Resahkan masyarakat dan ganggu aktivitas pedagang di sekitaran Kampus, Polsek Medan Kota amankan enam orang mahasiswa...
-
target operasi.com - Kegiatan pelaksanaan acara Syukuran dalam rangka HUT ke 68 Kavaleri TNI AD yang dipimpin oleh Staf Ahli Pangdam I/B...
-
DR.Anang Iskandar, SIK, SH, MH Dosen Tri Sakti / Ka. BNN 2012-2015 / Kabareskrim 2015-2016 target operasi.com - UU No. 35 Tahun 2009 ...